Nintendo Akan Tutup Layanan Miitomo Mei 2018
Jakarta,Selular.ID –
Perjalanan mobile game Miitomo harus berakhir di tahun 2018. Secara resmi, Nintendo mengumumkan rencana penutupan layanan ini secara permanen di tanggal 9 Mei nanti. Terhitung di tanggal 24 Januari kemarin, sang produsen telah mulai menonaktifkan satu fitur aplikasi ini, yaitu fungsi penjualan koin Miitomo.
Diberitakan Mac Rumors, Nintendo juga sudah mengumumkan sejumlah hal penting terkait berakhirnya layanan dari Miitomo. Pengembang asal Jepang itu memastikan setelah 9 Mei 2018, seluruh fitur di dalam aplikasi tak akan berfungsi.
Selain itu, item yang sudah didapatkan dalam permain, seperti pakaian, wallpaper, atau poster tidak dapat digunakan. Pemain dapat memindahkan karakter Mii-nya ke akun Nintendo yang terhubung dengan Miitomo, tapi hal itu tak berlaku untuk informasi lain.
Setelah layanan Miitomo dihentikan, pengguna juga tak dapat melihat kembali Miitomo, termasuk yang dibagikan di media sosial. Maka dari itu, pengguna disarankan untuk menyimpannya di perangkat sebelum 9 Mei 2018.
Sebagai tambahan, ikon dan pakaian bertema Miitomo yang digunakan di akun Nintendo atau Super Mario Run tak akan muncul setelah layanan ini tutup.
Meski begitu, pengguna masih bisa menyelamatkan avatar Mii dengan menstransfernya ke akun Nintendo. Karakter-karater sidekick Mii sendiri akan dihilangkan, hanya bisa diselamatkan sebelum tanggal penutupan tiba.
Caranya adalah dengan menyimpan mereka sebagai kode QR. Selanjutnya, para sidekick dapat dipindahkan ke Mii Maker di Nintendo 3DS dan Wii U.
Nantinya, pengguna tidak bisa lagi mengakses Miifotos, termasuk foto-foto yang telah dibagikan ke sosial media. Jadi pengguna disarankan untuk menyimpannya secara manual ke smartphone. Icon-icon dan item kosmetik bertema Miitomo yang digunakan di akun Nintendo dan Super Mario Run juga akan dihilangkan.
Sebagai informasi, Miitomo merupakan Game mobile pertama Nintendo yang hadir di awal 2016.
Mitomo hadir dengan gameplay yang berbeda dari kebanyakan game mobile. Miitomo sendiri adalah game yang dirancang dengan mengedepankan aspek kehidupan sosial antar pemainnya.
Game yang juga dikenal sebagai jejaring sosial freemium ini mempersilakan para pengguna untuk berkomunikasi dengan menjawab pertanyaan beberapa topik berbeda, menandai langkah awal perusahaan hiburan Jepang itu dalam menyelami ranah mobile app.
Miitomo dikerjakan oleh tim yang juga menggarap game simulasi Tomodachi Life di 3DS. Dalam berinteraksi, para pengguna memanfaatkan avatar Mii yang memiliki suara serta karakteristik unik, bisa diciptakan dari nol atau diperoleh dari akun My Nintendo mereka. Miitomo didukung integrasi ke sosial media populer seperti Facebook dan Twitter, tapi agar bisa bekerja, ia perlu tersambung ke server Nintendo.
Post a Comment