Dirut Baru Dilantik, Aset Pasar di Kota Kendari Akan Diinventarisasi Ulang

LANTIK : Wali Kota Kendari, Adriatma Dwi Putra (kanan) melantik Dirut PD Pasar Kendari, Asnar di Ruang Pola Kantor Wali Kota. Wali Kota Kendari berharap agar Asnar mampu mengembangkan dan memajukan pasar-pasar di Kota Kendari demi kesejahteraan masyarakat.

KENDARIPOS.CO.ID — Perusahaan Daerah (PD) Pasar Kota Kendari punya pimpinan baru. Asnar mulai Rabu kemarin resmi menjabat sebagai Direktur Utama (Dirut) PD.Pasar Kota Kendari menggantikan Niko Samara. Alumnus Fisip UHO itu diambil sumpahnya oleh Wali Kota Kendari, Adriatma Dwi Putra dihadapan jajaran pejabat dan pegawai di Ruang Pola Kantor Wali Kota.

Wali Kota Kendari, Adriatma Dwi Putra mengungkapkan pelantikan PD Pasar diawali proses panjang, yakni melalui seleksi ketat yang transpran, profesional dan akuntabel. Makanya, terpilihnya Asnar diharapkan bisa bekerja maksimal. Mengoptimalkan potensi pasar sebagai penyangga tumbuhnya perekonomian perkotaan. “Pasar ini aset daerah, itulah mengapa wali kota dan wakil wali kota sebelumnya sengaja membangun pasar tradisional bergaya modern agar tak mati karena kehadiran retail modern ditengah kota,” ujar Adriatma Dwi Putra, Rabu (14/2/2018).

Sekum DPW PAN Sultra itu meminta Dirut PD Pasar yang baru, Asnar agar kreatif melahirkan terobosan positif untuk mengembangkan pasar. “Kalau pasar kita maju maka masyarakat kita bisa ikut maju,” tukas Adriatma Dwi Putra. Sementara itu, Asnar mengamini harapan orang nomor satu di Pemkot Kendari itu. Kata dia, hal pertama yang akan dilakukan adalah menginventarisir pasar beserta aset-asetnya termasuk jumlah pedagang di dalamnya. Itu untuk memudahkan mengambil kebijakan baru dalam rangka perbaikan. “Saya lihat dulu berapa kios, berapa pedagang, melihat masalah apa yang dialami pedagang baru kita bicara soal kebijakan apa,” jelas Asnar.

Asnar meminta dukungan semua pihak untuk pengembangan pasar ke depan. Fasilitas pasar di Kendari menurut dia sudah sangat baik. Tinggal dikelola secara baik agar pedagang dan pembeli bisa merasa nyaman. “Intinya saya siap bekerja. Komitmen saya bisa juga berkontribusi pada pembangunan melalui sumbangan sektor PAD,” tandasnya. (ely/b)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.